!-- blueadvertise.com ad code : Big Box 300x250 -->

Thursday, March 31, 2011

Toyota "1/X" Mobil Hybrid Yang Berbody Rumput Laut


http://t0.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcTAmf9318rDeqgG5fJc0N4gzi-1oHaIj0-qn15qq0hKhnw2kTIC

Toyota Prius yang menjadi primadona sebagai mobil Hybrid paling laris saat ini, tidak membuat Toyota untuk selalu berinovasi. Saat ini, Toyota sedang mengembangkan sebuah mobil yang tidak hanya menggunakan mesin Hybrid saja, akan tetapi juga bodynya dibuat dari rumput laut (seaweed)
yang diperkuat serat karbon (carbon fiber reinforced plastic /CFRP), menghasilkan struktur yang kuat tapi ringan hingga berat kosongnya 420 kg.




Dengan nama 1/X atau 'Se-per-X', sebagian bodynya menggunakan bahan plastik (bioplastic) yang diperoleh dari hasil proses dengan bahan rumput laut. Penggunaan bioplastic ini juga otomatis mengurangi tingkat pencemaran lingkungan (karbon dioksida) sampai dengan 60%. Dan oleh karena bobot ultra ringan, membantu mencapai target konsumsi bahan bakar yang harus dua kali lebih tinggi dari Prius, pemakaian BBM pun 30% lebih hemat.


http://www.blogcdn.com/www.autobloggreen.com/media/2008/02/x-1280-11.jpg


1/X beroperasi dengan mesin hybrid sangat kecil yang disimpan di bawah kursi belakang. Sistem hybrid 1/X mengkombinasikan teknologi rechargeable plug-in hybrid dengan mesin 500cc flex-fuel yang beratnya seperempat berat mesin Prius. Konsep hybrid plug-in dirancang mengakomodasi baterai lithium-ion yang dibisa di recharge di rumah. Hal ini memungkinkan Toyota 1/X menempuh jarak 960 km dengan tangki kecil berisi empat gallon (15 liter) bensin dengan kemampuan akselerasi setara Prius.


http://us.images.detik.com/content/2009/04/02/647/motorshow5.jpg


Rencananya mobil 1/X ini akan dipamerkan di pameran mobil di Melbourne (Melbourne Motor Show). Akan tetapi, jangan berharap dulu bahwa mobil ini akan segera dijual. Karena masih butuh waktu lama untuk pengembangan yang lebih baik lagi kedepannya.


http://www.toyota.co.id/images/future/1-x.jpg


Wah, kalau begitu adanya, mobil ini artinya bisa dijadikan makanan kalau dalam keadaan urgent. Betul? (",)v




Sumber : siradel.blogspot.com

No comments:

Post a Comment